Dinamisnews.com : Jambi
Untuk melakukan antisipasi menyebarnya wabah penyakit corona dalam memutus mata rantai penularan covid – 19.sesuai intruksi kapolri, puluhan orang petugas Batalion A Brimob Polda Jambi lengkap dengan menggunakan Alat Pelindung Diri (APD) hari ini melakukan penyemprotan disinfektan di tempat-tempat umum yang sering di lewati / kunjungi masrakat seperti jalan jalan protokol, komplek perkantoran, Perumahan serta tempat ibadah. ( 1/4/2020 )
Komandan batalion A Por Akbp Suparman M,M. saat dikonfirmasi
mengatakan bahwa kegiatan penyemprotan disinfektan ini di lakukan secara rutin setiap hari di lokasi yang berbeda di wilayah kota jambi dan sekitarnya. ” Jelasnya
Selain melakukan penyemprotan disinfektan , juga dilakukan himbauan kepada masyarakat tentang pola hidup sehat atau bersih yaitu dengan sering mencuci tangan dengan sabun, laksanakan sosial ditancing ( menjaga jarak dalam pergaulan), memakai masker, tidak ketempat keramaian serta stay at home ( tinggal di rumah). tidak keluar rumah apabila tidak ada keperluan penting. ” Tutupnya
( HR )