Dinamisnews.com : Kuala Tungkal
Mendapat informasi tidak berpungsinya lampu lampu penerangan dan fasilitas umum lainnya di kawasan Titian Orang Kayo Mustiko Rajo Alam atau dikenal dengan jembatan WFC yang terdapat pada pingiran sungai Pengabuan Kuala tungkal.
Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat Hairan, SH didampingi Sekretaris Dinas Perkim Tanjab Barat Syafrun, ST, bersama pejabat Disparpora dan Satpol PP, langsung tinjau kelokasi untuk melihat kondisi WFC yang sebenarnya yang juga merupakan objek wisata daerah tersebut . Senin (13/09/21).
Di lokasi WFC Wabup Hairan melihat sangat prihatin, dengan kondisi banyak kabel lampu yang hilang, yang berakibat aliran listrik terputus lampu penerangan tidak hidup tidak berfungsi sebagaimana semestinya.
Dilokasi yang sama, Wabup sekaligus memeriksa fasilitas toilet umum yang terdapat di kawasan tersebut, yang saat ini kondisinya juga terlihat tidak terawat akibat dari tidak adanya ketersediaan air.
Dari hasil tinjauan tersebut, Wabup Hairan segera memberi perintah kepada dinas terkait untuk segera melakukan upaya perbaikan pada fasilitas-fasilitas di kawasan WFC. Wabup minta dinas terkait segera melengkapi fasilitas yang diperlukan oleh para pengunjung di kawasan tersebut.
“Tak lama lagi kita kan jadi tuan rumah melaksanakan MTQ ke-50 Tingkat Provinsi Jambi, tentu semuanya harus sudah rapi kan terlihat bagus, diantaranya WFC ini yang merupakan bagian dari wajah Tanjab Barat”, ujar Wabup Hairan.
Sebagai langkah antisipasi perusakan pada fasilitas umum oleh oknum yang tidak bertanggung jawab, Wabup sebut akan berkoordinsi dengan instasi terkait dan perintahkan Satuan Polisi Pamong Praja lakukan patroli untuk beberapa minggu kedepan.
“Kita sudah panggil Satpol PP agar kedepan patroli, ini juga bagus kalau nanti ada parkir liar atau masalah lainnya bisa langsung diamankan, nanti Satpol PP yang jaga terkait keamanan di WFC ini”, tegasWabup.
Usai peningkatan di kawasan WFC, Wabup Hairan sempatkan meninjau kondisi pasar ikan yang mulai tidak terawat.
“Kita tadi juga dapat masukan terkait fasilitas pasar ikan yang belum optimal, nanti kita panggil dinas terkait agar fasilitas-fasilitas di pasar ikan ini bisa dioptimalkan agar lebih bermanfaat, terutama fasilitas di lantai atas yang sekarang tidak terpakai”,tandas Wabup. (Azm)